Cendekiawan Muslim Ustadz Muhammad Ismail Yusanto (UIY) berpesan kepada umat Islam agar menjaga amanah dan jangan berkhianat.
“Di dunia saja orang yang berkhianat itu langsung mendapatkan balasan. Lihat saja para koruptor tertangkap dan setelah itu tampak sangat terhina. Karena itu saudara jagalah amanah, jangan sekali-kali khianat,” ujarnya dalam tausiah Gelap di kanal YouTube Justice Monitor.
Menurutnya, kepemimpinan itu akan menjadi penyesalan dan kehinaan di akhir nanti bila dijalankan dengan tidak amanah. “Bayangkan apa yang akan dikatakan di hadapan Allah kelak atas semua pengkhianatan itu?” jelasnya.
Namun sayangnya, jelas UIY, ada banyak kasus di tengah masyarakat yang menunjukkan hancurnya amanah itu. “Lihatlah penegak hukum yang tidak amanah membuat hukum itu, tidak berjalan semestinya. Hukum hanya berlaku untuk yang kaya, penguasa yang tidak amanah, korupsi dan mengambil kebijakan yang ngawur,” katanya.
UIY pun mewanti-wanti umat Islam sebagaimana disebut dalam Al-Qur’an surah al-Anfal ayat 27 untuk tidak mengkhianati Allah dan Rasul-Nya dan tidak mengkhianati amanat-amanat yang dipercayakan.
“Peringatan untuk tidak mengkhianati Allah dan Rasul itu sangat mudah dipahami, karena bila Allah dan Rasul yang begitu rupa saja itu dikhianati apalagi kepada sesama manusia,” ungkapnya.
UIY menegaskan, kalau Allah sudah tidak suka kepada seseorang karena pengkhianatannya maka ia pun mempertanyakan mau pindah ke mana orang itu.
“Bila kita tidak disukai oleh tetangga atau teman kerja, kita bisa pindah rumah atau pindah kerja. Tapi kalau tidak disukai oleh Allah lalu ke mana kita akan menuju? Pindah ke negara mana? Semuanya dalam milik Allah pindah ke planet manapun itu semuanya milik Allah,” pungkasnya.[]
Rubrik
Nafsiyah