Sobat sakinah, rumah tangga itu tidak hanya soal legalitas syar'iy. Namun perlu ada seninya juga. Yakni bagaimana kita menerima bahkan menikmati kekurangan dan kelebihan suami istri.
Salah satu yang sering menjadi keluhan para suami adalah istri yang cerewet. Ga pagi ga siang ga malam ngomel saja. Bahkan sudah di tempat tidur sudah baca doa mau tidur suara indahnya masih nyerocos terus. Tentang kaki kita lupa digesek lah. Tentang ini lah. Tentang itulah. Wah pokonya kenyang deh 😃
Namun sebenarnya omelan istri itu ni'mat dari Allah. Asal yang ngomel dan cerewet istri sholihah. Maka cerewet dan ngomel istri jadi ni'mat jika:
1. Yang ngomel istri sholihah, istri yang faham hak dan kewajibannya sehingga ngomel nya bukanlah maksiat. Namun dalam rangka ngurus suami, anak dan rumah. Maka ini adalah ni'mat sobat.
2. Cerewet istri itulah penjaga kita. Ngomel karena kita pas kurang sangat melakukan kebaikan. Malas ke masjid. Malas ngaji. Malas kerja. Malas silaturahmi dll. Maka omelan istri itulah yang menjaga agar kita tetap menjalankan kewajiban.
3. Istri kita adalah wanita yang ping banyak berkorban untuk kita stelah ibu kita. Istri lah yang mengurus segala hal terakit urusan kita. Mulai dari makan, pakaian dll. Bahkan ada ungkapan bahwa suami itu adalah bayi besar untuk istrinya. Maka jika istri ngomel dalam rangka ini semuanya layak. Dan itu adalah ni'mat.
Jadi Sobat, cerewet istri itu ni"maaat banget. Ngangenin. Ga percaya? Coba deh! []
Oleh: Ustaz Ir. Abu Zaid
Konsultan Keluarga Muslim
Rubrik
Keluarga